Rabu, 22 Desember 2010

Dimarahi!

Suatu hari dalam acara SMA ku, kalau tidak salah di LDK (Latihan Dasar Kepemimpinan). Acara ini untuk membina pengurus OSIS yang baru.

Semacam ospek buat pengurus OSIS baru oleh pengurus senior.

Kepala Sekolah waktu itu, dalam salah satu sesi mengatakan :

"Anda tahu kakak kelas kalian, namanya ...., dia itu berulangkali saya marahi"

Kakak kelas saya itu ceritanya mau mendirikan boulder/wall panjat tebing di pinggir lapangan basket, untuk Wanalana, PA nya sekolah.

Dia berulangkali minta izin, dan selalu ditolak, plus bonus dimarahi.

Sekarang dinding panjat tebing telah berdiri.

Berulangkali Kepala Sekolah mengatakan, dia saya marahi, tak seneni teros.

Beliau mengatakannya dengan berapi-api.

Tahukah Anda, apa yang kami, peserta LDK tangkap, apa yang kami dengar?

Simpel saja.

Sebenarnya yang kami dengar adalah, beliau berkata :

"Saya bangga dengan anak saya tersebut, kakak kelas kalian"

Meski beliau tidak pernah mengucapkannya.

Wayooo!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

tinggalkan jejak Anda di sini!